Tuesday, January 21, 2014

AC Milan Bidik Tiket Eropa Lewat Coppa Italia

VIVAbola - Terpuruk di kompetisi domestik, AC Milan mencari alternatif lain untuk lolos ke kompetisi Eropa musim depan. Rossoneri membidik tiket Eropa lewat jalur Coppa Italia.

Juara Coppa Italia akan mendapatkan tiket ke Liga Europa. Untuk merealisasikan target tersebut, Milan perlu menyingkirkan Udinese di babak perempat final, Rabu 22 Januari 2014 (Kamis dini hari WIB).

"Coppa Italia tampaknya menjadi jalur terbaik untuk lolos ke kompetisi Eropa musim depan. Kami akan bermain untuk menang. Setiap pemain yang berada di lapangan harus mengingat hal ini," kata asisten pelatih Milan, Mauro Tassoti seperti dilansir Soccerway.

Milan memiliki keuntungan dengan menjamu Udinese di San Siro. Meskipun demikian, Tassoti tetap menilai Udinese sebagai lawan yang berbahaya.

"Pertandingan knockout selalu berbahaya. Kami menjadi favorit karena keuntungan tampil di kandang dan Udinese akan tampil tanpa beban," ucap Tassoti.

"Meskipun demikian, mereka akan berjuang. Mereka memiliki pemain yang bagus dan melawan kami di Coppa Italia, mereka memiliki rekor yang bagus. Kami ingin lolos," tegasnya.

Lihat berita menarik lainnya dengan mengklik tautan ini.

No comments:

Post a Comment